Batam

PLN Batam Lakukan Pemadaman Listrik Hari Ini, 22 Juli 2025: Ini Daftar Wilayah Terdampak dan Jadwal Lengkapnya

Batam-(RempangPost.Com)-PLN Batam kembali menjadwalkan pemadaman listrik sementara pada hari Selasa, 22 Juli 2025, sebagai bagian dari kegiatan pemeliharaan rutin Gardu Distribusi. Pemadaman ini dilakukan demi menjaga keandalan dan kualitas pasokan listrik di sejumlah wilayah di Kota Batam.

Berikut adalah jadwal lengkap pemadaman dan wilayah yang terdampak:

Pukul 09.00 – 12.00 WIB

  1. Cipta Green Mansion 1
  2. Cluster Albasia
  3. Rusun BP Batam
  4. Yafindo Residence / Gardenia Residence
  5. PT Psifik Satelit Nusa
  6. Bengkong Bengkel dan sekitarnya

Pukul 13.00 – 16.00 WIB

  1. Tiban Persero / Tiban Riau Bertuah 3
  2. Cluster Halimun dan sekitarnya

Pukul 13.30 – 16.30 WIB

  1. PT Bandar Abadi dan sekitarnya

PLN Batam mengimbau kepada seluruh pelanggan di wilayah terdampak untuk melakukan antisipasi, seperti mematikan peralatan elektronik saat pemadaman dan menyiapkan pasokan listrik cadangan bila diperlukan.

Pemeliharaan ini merupakan bagian dari komitmen PLN Batam untuk memberikan pelayanan yang lebih andal dan aman bagi masyarakat. Informasi lebih lanjut dapat diakses melalui layanan pelanggan resmi PLN Batam.(Pret)

Redaksi

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *